Baru-baru ini Risa Sarasvati membuat publik gempar dengan konsep undangan pernikahannya yang bertema horor! Bagi para pecinta segala hal yang berbau horor, ide seperti ini patut dicoba untuk diterapkan di acara pernikahan. Jika tidak ingin terlalu menakutkan, masukkan saja beberapa aspek horor ke souvernir, kue pernikahan, atau foto pre-wedding. Nah bagi kalian yang mencari inspirasi untuk kue pernikahan bertema serupa, berikut adalah beberapa jenis kue pernikahan berkonsep horor yang wajib para Blasterholic coba.
1. Kue pengantin tengkorak Pirates Caribbean
today.line.me/id
Kue berbentuk tengkorak Pirates Caribbean ini bisa kalian jadikan model untuk membuat kue pengantin lho, Blasterholic. Bentuknya yang unik sekaligus seram bisa melengkapi kesan ‘horor’ yang kalian inginkan.
2. Kue berbentuk ‘The Nun’
today.line.me/id
Kalian menginginkan kue pengantin berkonsep hantu? Kue pengantin ini adalah pilihan yang tepat! Siapa pun tahu kalau film The Nun yang digarap tahun lalu ini membuat bulu kuduk berdiri! Tidak ada salahnya jika kalian menggunakan tokoh yang satu ini untuk dijadikan inspirasi kue dalam pernikahan.
3. Kudapan dengan tema dewa pencabut nyawa Death Note
today.line.me/id
Kudapan yang satu ini memang bukan tergolong cake, tetapi biskuit berbentuk dewa pencabut nyawa death note. Biskuit ini bisa dijadikan opsi lain jika kalian tidak ingin menggunakan kue pengantin. Bentuknya yang menakutkan dan lucu, bisa membuat para tamu terkesan lho!
4. Kue pengantin tokoh IT
Idntimes.com
Siapa yang udah nonton IT 2? Yang udah nonton pasti tahu perasaan merinding ketika melihat clown IT ini ya Blasterholic! Wajahnya yang menakutkan membuat kita berpikir dua kali memakannya. Tapi, siapa takut? Selain itu, kalian juga bisa menambahkan kuis dare to eat this cake di acara pernikahan kalian agar lebih meriah!
5. Kue Pengantin dengan karakter zombie
today.line.me/id
Nah kue yang ini cocok untuk seorang gamers sekaligus pencinta horor. Kue ini terinspirasi dari game Plants VS Zombie, yang mengadopsi bentuk dari zombie yang suka memakan otak. Tertarik untuk menjadikannya inspirasi untuk kue pernikahan kalian, Blasterholic?
Itulah kelima inspirasi kue pengantin bertema horor ngeblaaassstt yang bisa kalian coba. Konsep kue mana yang ingin kalian pake Blasterholic?
Sumber artikel: https://today.line.me/id/pc/article/10+Kue+bertema+horor+bikin+kamu+takut+sebelum+makan-lJqe2L